Pendirian "Kandang Slangkarah" Sekretariat Gema Angkasa Dlingo

Dlingo : Sudah saatnya kami memiliki sebuah rumah tinggal, terlalu lama kami berteduh dibawah pohon dan tebing juga sungai-sungai. terbersit keinginan untuk sama seperti yang lain, yahh memiliki rumah bersama untuk berbagi dalam segalanya. minimal apapun hasil dari apa yang kami lakukan akan meninggalkan jejak-jejak yang mungkin saja bermanfaat...entahlahhh kami hanya mencoba.
Setelah berdiri kami menamakanya sebagai "Kandang Slangkrah", hal ini menjadi sebuah keprehatinan bersama kami terkait hak-hak kami yang hanya dianggap slangkrah (SAMPAH). apapun yang kami lakukan selalu saja mendapatkan cibiran dan pergunjingan negatif bagi para tokoh dan senior pemuda yang ada. untuk itulah kami mendedikasikan diri dan sadar bahwa kami bukan siapa-siapa di Dlingo ini. kami hanya sekumpulan slangkrah yang mungkin tidak berguna. tapi kami akan terus menjadi bermanfaat. 
Selamat datang rumah baruku...bersamamu aku akan terus melangkah...kami para slangkrah akan selalu berusaha untuk menjadi berkah bagi jagad raya. Amin.
Up Date Info : Awal berdiri kandang Slangkrah berada di Dusun Pokoh 2 Desa Dlingo, namun dikarenakan terjadi polemik internal kemudian vakum untuk digunakan. dan akhirnya dibongkar lalu didirikan kembali Di Dusun Pokoh 1 Desa Dlingo Kecamatan Dlingo.
 




0 Melu Omong:

Posting Komentar

Saksampunipun Maos Nyuwun dipon Unek-Unekken