Roti Keju Band Gema Angkasa

Menjadi hal yang biasa ketika membuat Grup Band dengan memiliki banyak fasilitas dan dukungan. Namun Roti keju memiliki sejarah yang tidak mudah untuk sekedar dapat tampil diatas pentas, radio dan televisi lokal yogyakarta. Pada awalnya Roti Keju hanyalah sekumpulan anak-anak Gema Angkasa yang selalu membawa gitar kemana-mana. tanpa arah dan tujuan yang jelas selain menghibur diri sendiri.

Kemudian ejekan dan ramalan-ramalan penghinaan dari anak-anak band yang memiliki jam terbang tinggi telah berhasil memotivasi Roti Keju untuk bermufakat membentuk sebuah Grup band yang kemudian di beri nama "Roti Keju ". Grup ini dimotori oleh kak Roby pada Gitar, Kak Tito Pada Bas dan Kak Ravik pada Drum.

Untuk sekedar latihan dan bersiap mengikuti sebuah event parade band mereka harus menabung dan menjual peralatan elektronik dan peralatan lainnya. tidak jarang keikutsertaan mereka ditolak setelah berlatih dan belajar. Namun hal tersebut tidak menyurutkan semanggat dan daya juang, justru menjadi sebuah motivasi tersendiri untuk lebih keras dalam berlatih. 

Saat ini Roti Keju sering tampil sebagai salah satu band pembuka pada event-ivent yang ada di yogyakarta, tampil secara live di kafe dan acara radio serta televisi lokal di yogyakarta. Klik saja kata " Roti Keju Dlingo" atau : "Roti Keju Yogyakarta" di Youtube atau Google...silahkan nikmati lagu-lagu ciptaan anak-anak Dlingo Asli.








0 Melu Omong:

Posting Komentar

Saksampunipun Maos Nyuwun dipon Unek-Unekken