Gema Angkasa Berbagi #4 2016

Dlingo : 20 November 2016 : Hidup adalah sebuah perjalanan sobat, untuk mengenali tujuan hidup dan keberkahan hidup tentu banyak hal sederhana harus wujud dan lakukan sesuai kemampuan. Orientasi kemapanan hidup dan mencari kesejahteraan yang berkeadilan sosial di landasi semanggat luhur pengabdian kepada masyarakat adalah salah satu nilai-nilai yang coba kami wariskan kepada generasi Gema Angkasa. Dalam rangka melahirkan kembali pemuda pemuda yang berbudi pekerti luhur dan memiliki jiwa sosial berbudaya.

Amatlah pedih hati kami, ketika masih saja melihat ketimpangan-ketimpangan sosial yang selalu saja ada dan mewarnai dinamika sosial masrakat Kecamatan Dlingo. Sebuah hal yang seharusnya dapat diantisipasi dan mendapatkan perhatian para pemangku kepentingan baik pemerintah, swasta, lembaga dan masyarakat. Sebuah pemandangan biasa bagi masyarakat umum, namun menjadi semangat bagi kami untuk terus berjuang melawan kemiskinan dan ketidakperdulian sosial yang mengancam masyarakat Kecamatan Dlingo.

Nilai-nilai dan modal sosial, serta kearifan masyarakat semakin tergerus oleh kepentingan ekonomi. Kerdulian sosial hanya bisa dirasakan oleh masyarakat itupun tak banyak dan justru keperdulian sosial didominasi kalangan keluarga kurang mampu. ironisnya lagi bentuk keperdulian pemuda terhadap permasalahn sosial boleh dikatakan rendah. Gerakan-gerakan sosial pengentasan kemiskinan tidak efektif karena hanya mengandalkan data-data yang bersifat formal tanpa update data secara menyeluruh dan konsisten.

Namun sesuai kemapuan dana sukarela dari usaha-usaha Gema Angkasa secara rutin kami mencoba untuk berbagi sekaligus mengumpulkan data-data penduduk miskin yang membutuhkan. Kali ini target kami adalah masyarakat yang hidup sebatang kara dan berusia lanjut. 

Mbah luwar Dusun Pakis 2 rt 04 Ds.Dlingo Bantul...Hidup sebatangkara di tinggal suami sejak umur 50-an..kbthan sehari-hari dari belaskasih tetangga memgalami kebutaan blm mendapat kejelasaan penyebab kebutaanya
Mbah Rejo hidup sebatang kara, insyaalloh diberi kemudahan...
Pakis 1 Rt 01 Desa Dlingo Kc.Dlingo Bantul,

Kluarga Mbah waji dan mbah girah setia sehidup semati, memiliki Anak ananda Yuti, usia 24, kondisi berkebutuhan khusus, pernah sekolah di SLB, akses jauh, tdk ada kendaraan, ortu harus bekerja memenuhi kbthan sehari-hari...mbah Waji ngareng kayu limbah mebel tetangga Dan mencarikan pakan ternak tetangga. Mbah Girah, sudah hampir 10 th ini tdak bisa pergi jauh karena mata semakin rabun Dan blm dipriksakan ke rmh sakit....alamat; Dusun Ngunut RT. 04, Desa Temuwuh, Dlingo, Bantul.



0 Melu Omong:

Posting Komentar

Saksampunipun Maos Nyuwun dipon Unek-Unekken